Sunday, November 18, 2018

TEKNOLOGI INFORMASI SEBAGAI SUMBER BELAJAR



BAB I
PENDAHULUAN
A. LATAR BELAKANG

Masyarakat dunia sekarang telah berada dalam era masyarakat berbasis pengetahuan. Era informasi di tandai dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Khususnya radio, televise, computer, dan internet. Dalam era teknologi informasi seperti ini, kemampuan masyarakat dalam memanfaatkan pengetahuannya untuk meningkatkan produktivitas menjadi vital. Prospek teknologi informasi menuju era globalisasi memiliki peluang yang sangat besar karena informasi merupakan suatu komoditas terpenting.
Perkembangan teknologi khususnya teknologi informasi yang semakin pesat sangat mempengaruhi pelaksanaan pendidikan. Bahkan memungkinkan timbul permasalahan baru, akan tetapi teknologi informasi juga berperan dalam memecahkan suatu masalah. Prospek teknologi informasi menuju era globalisasi. Pengembangan teknologi informasi berbasis computer memiliki beberapa tahapan dari mulai system itu direncanakan sampai dengan diterapkan, dioperasikan dan dipelihara. Informasi memiliki peran penting dan nyata, apa lagi dalam masyarakat sekarang sedang menuju pada era masyarakat informasi atau masyarakat ilmu pengetahuan.

B. RUMUSAN MASALAH

1. Apa pengertian teknologi informasi?
2. Bagaimana pemanfaatan teknologi informasi sebagai sumber belajar?
3. Apa Dampak Positif dan Negativ Penggunaan Teknologi Informasi Dalam Pendidikan?

C. Tujuan Penulisan
1. Dapat mengetahui pengertian dari teknologi pendidikan
2. Dapat mengetahui pemanfaatan teknologi informasi sebagai sumber belajar
3. Dapat mengetahui dampak positif dan negative penggunaan teknologi informasi dalam         
        pendidikan


BAB II
PEMBAHASAN

A. Pengertian Teknologi Informasi
Untuk mengetahui pengertian teknologi informasi terlebih dahulu kita harus mengerti pengertian dari teknologi dan informasi itu sendiri. Teknologi adalah pengembangan dan aplikasi dari alat, mesin, material dan proses yang menolong manusia menyelesaikan masalahnya. Informasi adalah hasil pemrosesan, manipulasi dan pengorganisasian/penataan dari sekelompok data yang mempunyai nilai pengetahuan  bagi penggunanya
Pengertian teknologi informasi menurut beberapa ahli :
         Haag dan Keen dalam bukunya mengungkapkan bahwasanya Teknologi Informasi adalah seperangkat alat yang membantu anda bekerja dengan informasi dan melaksanakan tugas-tugas yang berhubungan dengan pemrosesan informasi.
         Martin juga mengemukaan Teknologi Informasi tidak hanya terbatas pada teknologi komputer (software & hardware) yang digunakan untuk memproses atau menyimpan informasi, melainkan juga mencakup teknologi komunikasi untuk mengirimkan informasi.
       Menurut Lucas Teknologi Informasi adalah segala bentuk teknologi yang diterapkan untuk memproses dan mengirimkan informasi dalam bentuk elektronis.
         Dan menurut William dan Sawyer Teknologi Informasi adalah teknologi yang menggabungkan komputasi (komputer) dengan jalur komunikasi berkecepatan tinggi yang membawa data, suara, dan video.
Dari Pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa pengertian teknologi informasi adalah teknologi apa pun yang membantu manusia dalam membuat, mengubah, menyimpan, mengomunikasikan atau menyebarkan informasi  dengan menyatukan komputasi dan komunikasi berkecepatan tinggi untuk data, suara, dan video.
Secara implisit dan eksplisit Teknologi Informasi (TI) tidak sekedar berupa teknologi komputer, tetapi  mencakup juga teknologi komunikasi. Dengan kata lain, yang disebut Teknologi Informasi adalah gabungan antara Teknologi Komputer dan Teknologi Telekomunikasi.

B. Pemanfaatan Teknologi Informasi Seebagai Sumber Belajar
Teknologi informasi harus mengambil peran sentral dalam upaya mengembangkan pendidikan, baik itu proses pendidikan formal maupun pelatihan. Pemanfaatan teknologi informasi mampu meningkatkan kualitas pembelajaran dan memperluas jangkauan akses  layanan pendidikan. Demikian pula pendidikan jarak jauh yang memanfaatkan teknologi informasi untuk pelatihan bagi berbagai kelompok masyarakat, misalnya usaha kecil dan menengah, birokrasi pada pemerintah daerah, guru dan dosen dan lain-lain.
Sedangkan menurut Fryer  ada dua macam pendekatan yang apat dilakukan guru dalam memanfaatkan atau menerapkan teknologi informasi yaitu : pendekatan topik dan pendekatan software.
1. Pendekatan topik (theme-centered approach)
Pada pendekatan ini topik atau satuan pembelajaran dijadikan sebagai acuan. Adapun langkah yang dilakukan dalam pemanfaatannya adalah: a) menentukan topic; b) menentukan tujuan pembelajaran yang akan dicapai; c) menentukan aktivitas pembelajaran dengan memanfaatkan teknologi informasi.
2. Pendekatan software (software-centered approach)
Pada pendekatan ini, langkah pertama dimulai dengan mengidentifikasi teknologi informasi. Dengan adanya teknologi informasi maka guru dapat merencanakan strategi pemebelajaran yang relevan untuk suatu topik pembelajaran tertentu.

Secara umum ada tiga cara memanfaatkan teknologi informasi untuk kegiatan pembelajaran yaitu :
1. Web course yaitu penggunaan teknologi informasi untuk keperluan pendidikan, baik bahan ajar atau evaluasi.
2. Web centric course yaitu penggunaan internet pada penyampaian bahan ajar saja, evaluasi tetap menggunkan tatap muka.
3. Web enchanced course yaitu pemanfaatan internet untuk pendidikan, untuk menunjang kualitas peningkatan kegiatan prmbelajaran secara tatap muka.
Adapun manfaat lainya ialah sebagai berikut:
1.   Pemanfaatan program multimedia yaitu pembelajaran interaktif.
Multimedia sering diartikan sebagai gabungan dari banyak media atau setidak-tidaknya terdiri lebih dari satu media. Multimedia dapat diartikan sebagai CD-Player, sound card, speaker dengan kemampuan memproses gambar gerak, audio dan grafis dalam resolusi yang tinggi.
Kelebihan program multimedia antara lain :
Fleksibel
Self pacing yaitu bersifat melayani kecepatan belajar individu
Content rich yaitu bersifat kaya isi, maksudnya menyediakan isi informasi yang cukup banyak.
Interaktif yaitu bersifat komunikasi dua arah
Individual yaitu bersifat melayani kecepantan belajar individu

2. Pemanfaatan E-dukasi.net
Salah satu bentuk pemanfaatan teknologi informasi untuk pembelajaran adalah pengembangan E-dukasi.net yang berbasis internet e-dukasi.net adalah portal pendidikan yang menyediakan bahan belajar, fasilitas komunikasi, dan interaksi antara komunitas pendidik. Tujuan E-dukasi.net dikembangkan antara lain : tersedia berbagai bahan ajar berbasis web yang sesuai dengan tujuan,terjadi komunikasi dan kolaborasi antar komunitas pendidikan, terbentuk budaya belajar. Pemanfaatan teknologi informasi sebagai sarana pendidikan perlu terus ditingkatkan dengan memanfaatkan seoptimal mungkin aplikasi-aplikasinya.
 Pemanfaatan teknologi informasi untuk mendukung kegiatan pendidikan antara lain :
a. Memperoleh berbagai informasi dari berbagai sumber informasi computer dengan internet sebagai hasil dari teknologi informasi, telah banyak digunakan sebagai sumber informasi yang mudah, murah, dan cepat untuk menunjang pendidikan. Dengan internet dapat mengakses informasi-informasi atau sumber-sumber lainnya.
b. Penyebaran informasi
Internet telah dimanfaatkan untuk menyebarkan informasi untuk banyak orang yang dapat mencakup seluruh belahan dunia. Informasi dapat diakses tanpa dibatasi jarak, ruang dan waktu, bisa dimana saja dan kapan saja.
c. Konsultasi dengan tutor
Dalam pendidikan jarak jauh pengajar dan pembelajar terpisah secara fisik karena tidak ada tatap muka secara langsung. Maka dalam proses pembelajarannya dibantu oleh tutor.
d. Perpustakaan digital (digital library)
Perpustakaan digital sering pula disebut perpustakaan elektronik (e-library), atau perpustakaan online. Dengan perpustakaan digital ini pembelajar dapat mengakses secara online kesumber-sumber ilmu pengetahuan atau sumber informasi dengan cara mudah dan cepat tanpa harus dibatasi dengan jarak dan waktu.
e. Pembelajaran online
Pembelajaran online adalah proses pembelajaran dengan memanfaatkan layanan computer dengan internetnya. Dengan menggunakan internet memungkinkan pengajar memberikan pelajarannya dan para pembelajarmenerima penyajian pelajaran tersebut tanpa harus berkumpul disuatu tempat atau kelas pada satu waktu.
f. Manfaat teknologi informasi dalam pendidikan berbasis dunia cyber.
Penguasaan teknologi informasi menjadi sangat krusial untuk mampu bertahan dan bersaing. Pendidikan telah dengan cepat merespon perkembangan dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi untuk pembelajaran. Penerapan aplikasi teknologi informasi yang tepat dalam dunia pendidikan merupakan salah satu factor kunci penting untuk mengejar ketertinggalan dunia pendidikan dan kualitas sumber daya manusia Indonesia dengan bangsa-bangsa lain. Peningkatan kualitas pembelajaran dilakukan sebagai respon  terhadap tuntutan perkembangan  informasi, ilmu pengetahuan, teknologi, seni, tuntutan desentralisasi, dan hak asasi manusia. Oleh karena itu bahan kajian yang harus dikuasai oleh pembelajar disesuaikan dengan semua tuntutan yang ada tersebut.
Manfaat e-dukasi.net dapat ditinjau dari dua sisi, yaitu sebagai sumber bahan belajar dan sebagai sarana komunikasi serta kolaborasi antar sekolah.
1. Sumber Bahan Belajar
a) Dapat memperoleh berbagai sumber bahan belajar yang meliputi materi pokok, modul online, pengetahuan populer, video dan latihan soal uji kompetensi.
b) Dapat berbagai ilmu dengan cara mengirimkan karya.
c) Dapat men-download bahan belajar pada e-dukasi.net dan menggunakannya sebagai bahan presentasi.
2. Sebagai Sarana Komunikasi Dan Kolaborasi Antar Sekolah
a) Dapat berkomunikasi, dengan penggunaan lainnya melalui fasilitas forum
b) Dapat memperoleh dan mengirimkan informasi
c) Akan memperoleh ruang untuk menampilkan profil sekolahnya sebagai subdomain e-dukasi.net
d) Dapat mengikuti kelas maya melalui fitur telekolaborasi e-dukasi.net
Saat ini, teknologi informasi dan komunikasi merupakan salah satu jenis dari bentuk teknologi yang berkembang dengan sangat pesat. Melalui fitur andalannya yaitu internet, saat ini teknologi komunikasi dan informasi seperti merupakan salah satu jenis teknologi yang menduduki peringkat teratas, baik dari sisi positif, negatif, hingga penggunaannya.
Memang sebagai sebuah teknologi yang berkembang pesat, pastilah teknologi informasi dan komunikasi memiliki beberapa kelebihan dan juga kelemahan. Ada yang disadari, dan ada juga yang mungkin tidak disadari, karena sudah menjadi bagian dari kepribadian individu tertentu. Berikut ini adalah dampak positif dan juga dampak negative yang bisa dirasakan di dalam kehidupan sehari-hari.

C. Dampak Positif Dan Negativ Penggunaan Teknologi Informasi Dalam Pendidikan

1. Dampak Positif
a. Mempercepat arus informasi
Arus informasi saat ini menjadi sangat cepat, bahkan cenderung tidak terkontrol hingga saat ini. namun demikian, hal ini merupakan salah satu dampak positif, karena dapat memberikan informasi mengenai suatu kejadian secara cepat, meskipun terkadang tidak akurat dan tidak tepat. Arus informasi dengan feedback yang merupakan karakteristik sistem informasi menjadi salah satu faktor perkembangan informasi dan komunikasi yang tampak. Sehingga memberikan manfaat tersendiri bagi setiap user. Terlebih terhadap internet, perkembangan jaringan komputer menjadi semakin pesat seiring penggunaan internet yang kian meningkat.
b. Mempermudah akses terhadap informasi terbaru
Merupakan salah satu efek domino dari bertambah cepatnya arus informasi. Dengan adanya teknologi informasi dan komunikasi yang berkembang sangat pesat, maka siapapun akan bisa memperoleh informasi dengan mudah. Akses terhadap informasi ini bisa dilakukan kapanpun, dimanapun, dan dari siapapun itu. Hal ini akan membantu individu dalam meningkatkan informasi dan pengetahuan yang dimilikinya, meski terkadang realibilitas dan validitas dari informasi tersebut dipertanyakan.
Hal ini menjadi penanda bahwa penggunaan internet untuk berkomunikasi menjadi salah satu pilihan yang sangat diminati. Karena dapat terhubung ke setiap orang dai belahan dunia manapun. Disinilah peranan manfaat jaringan komputer sebagai salah satu sumber penggunaan internet menjadi lebih optimal.

c. Media social
Media sossial juga merupakan dampak positif lainnya dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Media sosial dapat memberikan banyak sekali manfaat, salah satunya adalah dapat mempertumakan individu dengan orang baru, dan menambah relasi antar individu. Sebagai contoh, salah satunya adalah facebook. Situs yang cukup besar ini menjadi salah satu media sosial yang paling banyak orang gunakan. Tidak hanya untuk menambah jaringan pertemanan di dunia maya, facebook juga menjadi sarana promosi dalam bisnis. Manfaat facebook bagi user sangatlah berguna, terlebih untuk menjalankan bisnis, baik itu bisnis kecil maupun bisnis besar.
d. Membantu individu dalam mencari informasi
Dalam mencari informasi yang baru dan masih hangat, maka teknologi informasi dan juga komunikasi sangat memegang peranan yang penting. Dengan adanya arus informasi yang menjadi jauh lebih cepat, maka individu akan menjadi lebih mudah dalam mencari informasi yang diinginkan.
e. Media hiburan
Pemanfaatan dari teknologi informasi dan juga komunikasi berikutnya adalah dalam hal hiburan. Teknologi informasi dan juga komunikasi saat ini mendukung media hiburan yang sangat banyak ragamnya bagi setiap orang. Contoh saja dari media hiburan berupa games, music, dan juga ideo, banyak orang yang bisa hilang dan juga lepas dai stress karena hiburan yang ditawarkan oleh perkembangan teknologi informasi dan komunikasi ini.
Fungsi teknologi dan informasi dan komunikasi juga dapat menjadi salah satu pilihan hiburan yang cukup simple bagi beberapa orang. Tidak hanya sebagai media informasi, penggunaan internet dapat menjadi salah satu hal pereganggan pipkiran, contohnya dengan menonton video yang banyak tersebar di internet. Akan tetapi perlu di noted bahwa ajang hiburan ini sebagai hal positif untuk menghilangkan suntuk semata bukan untuk mengakses konten negatif yang membawa dampak buruk bagi user.
f. Mepermudah komunikasi dengan individu lainnya yang jauh
Komunikasi merupakan salah satu hal yang paling utama yang harus dijalin oleh manusia, sebagai makhluk sosial. Dengan adanya teknologi informasi dan juga komunikasi, maka saat ini untuk dapat berkomunikasi dengan orang lain menjadi jauh lebih mudah. Apabila pada jaman dulu kita harus menunggu berhari-hari menggunakan pos, maka saat ini, dengan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi, kita bisa mengirim pesan dalam waktu hitungan detik, dengan cepat dan juga mudah.
Ini menjadi salah satu faktor pendorong penyebab teknologi komputer berkembang cepat. Chatting menjadi hal yang favorit bagi sebagian orang, terlebih saat ini penggunaan smartphone semakin meningkat di semua kalangan.

g. Sharing dan berbagi file
File dan juga dokumen saat ini sudah merupakan kebutuhan dari setiap orang. Baik dari file music ataupun dokumen penting, bisa dibagikan dengan menggunakan internet yang merupakan produk dari teknologi informasi dan juga komunikasi. Setiap user dapat saling membagikan file dan dokumen dengan mudah, bahkan kita saat ini bisa menyimpan file yang kita miliki dengan mudah di dalam cloud storage, atau media penyimpanan di dalam internet.
Kegiatan membagikan file ke user tujuan tentunya memerlukan security yang cukup aman agar data yang di share tetap rahasia hingga user yang dimaksud menerima.Cara menjaga keamanan jaringan komputer perlu diperhatikan agar data yang dibagikan tetap terjaga.
h. Memiliki banyak dampak positif dalam dunia pendidikan
Dampak lainnya yang paling terasa dari perkembangan teknologi informasi dan komunikasi adalah dalam bidang pendidikan. Materi pelajaran dan segala hal yang berhubungan dengan pendidikan akan menjadi lebih mudah untuk diakses dan diperoleh. Sehingga hal ini pun akan membantu meningkatkan efektivitas dan juga efisiensi dari kebutuhan pendidikan itu sendiri bagi tiap individu di dalam kehidupan sehari-hari.
Inilah manfaat mempelajari ilmu komputer yang dapat digunakan untuk membantu menyelesaikan tugas sekolah maupun tugas kuliah. Peranan teknologi memang tak dipungkiri juga turut andil dalam perkembangan dunia pendidikan yang lebih luas, dan lebih maju untuk kedepannya.
i. Sebagai lokasi untuk bisnis jual beli
Saat ini, muncul banyak lapangan pekerjaan baru yang dihasilkan berkat adanya perkembangan teknologi informasi dan juga komunikasi, yaitu online shop dan juga bisnis online. Hal ini menggeser kedigdayaan penjualan barang melalu toko fisik, karena dianggap lebih murah, praktis dan juga lebih efisien dari segi pemasaran produknya.
Dengan adanya toko online ini, maka semakin banyak meningkatkan lapangan pekerjaan, dimana orang yang tadinya tidak memiliki pekerjaan akhirnya bisa memiliki pekerjaan dengan berjualan online. Disinilah fungsi sistem informasi dibutuhkan, juga bisa menggunakan media komunikasi online sebagai sarana mempromosikan bisnis.

j. Membantu menyelesaikan masalah dengan mudah
Teknologi informasi dan juga komunikasi ternyata juga memiliki dampak yang positif dalam hal penyelesaian masalah. Dengan komunikasi yang menjadi lebih baik dan juga arus informasi yang cepat, maka teknologi informasi dan juga komunikasi dapat menjadi solusi bagi masalah.

2.    Dampak Negatif
Meskipun memiliki banyak dampak positif, akan tetapi ternyata teknologi informasi dan komunikasi memiliki beberapa dampak negatif yang cukup mengganggu kehidupan sehari-hari. Kebanyakan dampak tersebut disebabkan karena penyalahgunaan dari teknologi informasi dan komunikasi, ataupun disebabkan karena kurangnya pemahaman user akan etika dan juga cara untuk menggunakan teknologi informasi dan juga komunkasi dengan baik dan juga benar.
Berikut ini adalah beberapa dampak negative dari teknologi informasi dan juga komunikasi:
1) Individu menjadi malas untuk bersosialisasi secara fisik
2) Meningkatnya penipuan dan juga kejahatan cyber
3) Cyber Bullying
4) Konten negative yang berkembang pesat
5) Fitnah dan juga pencemaran nama baik secara luas
6) Menjauhkan yang dekat
7) Mengabaikan tugas dan juga pekerjaan
8) Mebuang-buang waktu untuk hal yang tidak berguna
9) Menurunnya prestasi belajar dan juga kemampuan bekerja seseorang


BAB III
PENUTUP

A. Kesimpulan
Dengan demikian kita dapat mengambil kesimpulan bahwasanya Teknologi adalah pengembangan dan aplikasi dari alat, mesin, material dan proses yang menolong manusia menyelesaikan masalahnya. sedangkan Informasi adalah hasil pemrosesan, manipulasi dan pengorganisasian/penataan dari sekelompok data yang mempunyai nilai pengetahuan  bagi penggunanya. Jadi dari Pengertian di atas dapat disimpulkan bahwa pengertian teknologi informasi adalah teknologi apa pun yang membantu manusia dalam membuat, mengubah, menyimpan, mengomunikasikan atau menyebarkan informasi  dengan menyatukan komputasi dan komunikasi berkecepatan tinggi untuk data, suara, dan video.
Teknologi informasi sebagai sumber belajar tentu saja memiliki dampak positif dan negativnya, adapun dampak positifnya yaitu:
a. Mempercepat arus informasi
b. Mempermudah akses terhadap informasi terbaru
c. Media social
d. Membantu individu dalam mencari informasi
e. Media hiburan
f. Mepermudah komunikasi dengan individu lainnya yang jauh
g. Sharing dan berbagi file
h. Memiliki banyak dampak positif dalam dunia pendidikan
i. Sebagai lokasi untuk bisnis jual beli
j. Membantu menyelesaikan masalah dengan mudah
Dan adapun dampak negativnya yaitu:
1) Individu menjadi malas untuk bersosialisasi secara fisik
2) Meningkatnya penipuan dan juga kejahatan cyber
3) Cyber Bullying
4) Konten negative yang berkembang pesat
5) Fitnah dan juga pencemaran nama baik secara luas
6) Menjauhkan yang dekat
7) Mengabaikan tugas dan juga pekerjaan
8) Mebuang-buang waktu untuk hal yang tidak berguna
9) Menurunnya prestasi belajar dan juga kemampuan bekerja seseorang


DAFTAR PUSTAKA

  https://id.wikipedia.org/wiki/Teknologi_informasi
  https://fuadmje.wordpress.com/2011/12/24/teknologi-informasi-sebagai-sumber-belajar/
  http://dheanda478.blogspot.com/2012/11/dampak-positif-dan-negatif-teknologi.html

Monday, November 5, 2018

PERANAN TEKNOLOGI DALAM METODOLOGI PEMBELAJARAN



BAB I
PENDAHULUAN
A.Latar Belakang
Suatu kemajuan akan dibarengi dengan adanya perubahan. Seiring kemajuan jaman, banyak perubahan-perubahan yang terjadi di segala aspek dalam masyarakat.Teknologi merupakan salah satu hal yang berkembang pesat mengikuti jaman.Teknologi memiliki peran penting dalam banyak hal.Segala sesuatu yang belum tersentuh teknolgi dikatakan tidak mengikuti arus perkembangan jaman yang terjadi. Pendidikan, sosial, pertanian, ekonomi, budaya jika sudah tersentuk teknologi maka kualitasnya akan semakin tinggi dan produk yang dihasilkan pun akan lebih berkualitas.
Teknologi juga dimanfaatkan dalam penyelenggaraan pendidikan. Teknologi pendidikan akan membantu semua aspek pendidikan dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan dan kwalitas produk yang dihasilkan. Produk dalam ranah pendidikan yaitu siswa yang berkualitas dan memiliki daya saing.

Menurut Rosenberg (2001), dengan berkembangnya penggunaan TIK ada lima pergeseran dalam proses pembelajaran yaitu: (1) dari pelatihan ke penampilan, (2) dari ruang kelas ke di mana dan kapan saja, (3) dari kertas ke “on line” atau saluran, (4) fasilitas fisik ke fasilitas jaringan kerja, (5) dari waktu siklus ke waktu nyata. Komunikasi sebagai media pendidikan dilakukan dengan menggunakan media-media komunikasi seperti telepon, komputer, internet, e-mail, dan sebagainya.Interaksi antara guru dan siswa tidak hanya dilakukan melalui hubungan tatap muka tetapi juga dilakukan dengan menggunakan media-media tersebut.
Kemajuan teknologi juga akan berdampak dengan keragaman media yang digunakan oleh para tenaga pendidik. Teknologi akan membantu para guru dalam pembuatan media. Media akan lebih menarik dan variatif apabila guru mampu memanfaatkan teknologi yang ada. Namun guru kurang mampu menguasai teknologi yang tersedia. Cenderung guru yang berusia lanjut, tidak memahami bagaimana peran, fungsi dan manfaat dari Teknologi, justru tetap mempertahankan gaya konvensional tanpa menyelipkan unsure kemajuan teknologi di dalamnya. Hal inilah yang melatarbelakangi penyusunan makalah ini yang membahas tentang peran Teknologi dalam belajar.

B. Rumusan Masalah
  1. Apakah pengertian dari Teknologi secara umum dan pengertian dari Teknologi dilihat dari segi pendidikan?
  2. Bagaimanakah peran Teknologi dalam metodologi pembelajaran?
  3. Bagaimana Fungsi dan manfaat teknologi dalam pembelajaran
C.Tujuan
  1. Untuk mengetahui pengertian teknologi secara umum dan pengertian pendidikan dilihat darisegi pendidikan
  2. Untuk mengetahui peran teknologi dalam pembelajaran
  3. Untuk mengetahui Fungsi dan manfaat teknologi dalam pembelajaran


BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Teknologi
Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi semakin mendorong upaya-upaya pembaharuan dalam pemanfaatan hasil-hasil teknologi dalam proses belajar mengajar.  Para guru dituntut agar mampu menggunakan alat-alat yang dapat disediakan oleh sekolah, dan tidak tertutup kemungkinan bahwa alat-alat tersebut sesuai dengan perkembangan dan tuntutan zaman. Guru sekurang-kurangnya dapat menggunakan alat yang murah dan bersahaja tetapi merupakan keharusan dalam upaya mencapai tujuan pengajaran yang diharapkan. 
a. Pengertian Teknologi
Secara epistimology, teknologi berasal dari bahasa Yunani, yaitu techne dan logos. Thechne secara harfiah dapat diartikan sebagai cara, pengetahuan, keahlian dan keterampilan. Logos sendiri berarti ilmu.Jadi secara hafiah teknologi dapat diartikan sebagai ilmu untuk menggunakan keahlian.Teknologi adalah metode ilmiah untuk mencapat tujuan praktis, ilmu pengetahuan terapan atau dapat pula diterjemahkan sebagai keseluruhan sarana untuk menyediakan barang-barang yang diperlukan bagi kelangsungan dan kenyamanan hidup manusia.Teknologi digunakan sebagai bagian dalam pendidikan yang bertujuan menghidupkan kreatifitas anak didik dan pengajarnya.
Makna Teknologi, seperti makna ‘sains’, telah mengalami perubahan sepanjang sejarah. Teknologi, berasal dari literatur Yunani, yaitu technologia, yang diperoleh dari asal kata techne, bermakna wacana seni. Ketika istilah itu pertama kali digunakan dalam bahasa Inggris di abad ketujuh belas, maknanya adalah pembahasan sistematis atas ‘seni terapan’ atau pertukangan, dan berangsur-angsur artinya merujuk pada pertukangan itu sendiri. Pada abad ke-20, maknanya diperluas untuk mencakup tidak hanya alat-alat dan mesin-mesin, tetapi juga metode dan teknik non-material. Yang berarti suatu aplikasi sistematis pada teknik maupun metode.  
Menurut Wikipedia Bahasa Indonesia, definisi Teknologi adalah pengembangan dan aplikasi dari alat, mesin, material, dan proses menolong manusia menyelesaikan masalahnya. Teknologi dikenal sebelum sains dan teknik.Definisi lainnya, teknologi dilihat dari status pengetahuan kita yang sekarang dalam bagaimana menggabungnya sumberdaya untuk memproduksi produk yang diinginkan.
Teknologi menurut Djoyohadikusumo (1999, 222) yang dikutip di www.canboyz.co.cc berkaitan erat dengan sains dan perekayasaan. Jadi, teknologi mengandung dua dimensi yang saling berkaitan satu sama lain. Sains mengacu pada pemahaman kita tentang dunia nyata sekitar kita, artinya mengenai ciri-ciri dasar pada dimensi ruang, tentang materi dan energi mengenai interaksinya satu sama lainnya.
b. Pengertian Teknologi Pendidikan
Teknologi digunakan sebagian besar dalam pendidikan yang tertujuan menghidupkan kreatifitas anak
didik dan guru atau tenaga pengajarnya. Teknologi pendidikan adalah sebuah cara untuk meraih tujuan pendidikan dengan cara menggunakan alat-alat teknologi yang dihasilkan manusia untuk membantu menumbuhkembangkan kreatifitas berfikir siswa dalam sebuah sistem pendidikan. Teknologi dalam pendidikan mencakup setiap sarana atau alat yang dapat digunakan untuk menyajikan informasi yang akan disampaikan dalam proses pembelajaran ataupun dalam latihan. Menurut Ellington, teknologi pendidikan adalah suatu alat bantu dalam proses pendidikan. Secara umum, teknologi pendidikan merupakan ilmu yang mempelajari suatu design, pengembangan, pemanfaatan, pengelolaan, penilaian, proses, sumber dan sistem yang dilakukan dalam hal belajar atau proses pembelajaran. Teknologi pendidikan merupakan suatu proses yang kompleks, dan terpadu yang melibatkan orang, prosedur, ide, peralatan, dan organisasi untuk menganalisis masalah, mencari jalan untuk mengatasi permasalahan,melaksanakan, menilai, dan mengelola pemecahan masalah tersebut yang mencakup semua aspek belajar manusia.
Teknologi pendidikan adalah menunjang kelancaran berjalannya suatu sistem pendidikan. Semakin modern dan canggih teknologi yang digunakan maka semakin terbantulah pendidikan, baik dalam proses pembelajaran maupun sistem pendidikan itu sendiri. 

B. Peran Teknologi dalam Metodologi Pembelajaran
Teknologi dapat membantu dalam belajar. Instruksi tergantung pada kehadiran guru. Bahkan dalam situasi ini, media dapat digunakan oleh guru. Di sisi lain, instruksi mungkin tidak memerlukan guru yang seringkali disebut belajar sendiri. Teknologi juga dapat digunakan secara efektif dalam situasi pendidikan formal di mana seorang guru tidak tersedia atau bekerja sama dengan siswa lain. Media sering “dikemas” untuk tujuan tersebut. Hamalik (1986) mengemukakan bahwa pemanfaatan teknologi dan pemakaian media pengajaran dalam proses belajar mengajar dapat membangkitkan keinginan dan minat yang baru, membangkitkan motivasi dan rangsangan kegiatan belajar, dan bahkan membawa pengaruh-pengaruh psikologis terhadap siswa.

Teknologi memiliki peranan yang penting dalam belajar.Ketika pembelajaran terpusat pada guru,
Teknologi berperan dalam mendukung penyajian pembelajaran. Disisi lain, ketika pembelajaran yang terpusat pada siswa, siswa akan sebagai pengguna media dan pemanfaat Teknologi untuk menyajikan hasil pemikiran, hasil penelitian dan lain sebagainya. Namun pada umumnya, peranan penting Teknologi terjadi pada saat pembelajaran terpusat pada guru.Salah satu peranan dari Teknologi adalah untuk melayani perubahan lingkungan pembelajaran. Teknologi akan membantu dalam penyajian media pembelajaran.
Secara garis besar, peran Teknologi dalam belajar antara lain sebagai Peran Tambahan yaitu, teknologi pembelajaran dalam proses belajar baik di sekolah maupun dirumah memiliki peran yang trategis, salah satunya yaitu berperan sebagai tambahan. Peran tambahan yang dimaksud yaitu menjadi alat pengajaran disamping dari metode ceramah yang dilakukan oleh guru. Teknologi tidak harus setiap saat ada dalam proses pembelajaran, namun pemanfaatannya sangat ditunggu oleh siswa. Teknologi seperti IT atau internet tidak mutlak digunakan sebagai sumber belajar, namun hanya sebagai tambahan refrensi materi diluar media buku dan materi yang diberikan oleh guru. Sama halnya dengan media, media berperan sebagai tambahan apabila guru memerlukan suatu alat bantu untuk mentrasfer materi kepada siswa.
Dibeberapa sekolah internasional dan Perguruan Tinggi menerapkan beberapa kegiatan pembelajaran yang bisa dipilih oleh peserta didik antara lain belajar secara konvensional atau tatap muka, belajar dengan tatap muka yang diselingi lagi melalui internet bahkan ada yang menerapkan belajar jarak jauh dengan memanfaatkan Teknologi yang ada. Dalam hal ini, Teknologi berperan sebagai pengganti keberadaan guru di dalam kelas. Guru dan peserta didik dapat melakukan proses pembelajaran di tempat yang berbeda atau terpisah jarak yang jauh dengan memanfaatkan teknologi internet atau skype.
Peran pengganti juga dapat dilihat pada saat guru menayangkan hasil wawancaranya, atau hasil rekaman argument seorang tokoh atau ahli yang secara fisik tidak dapat hadir di kelas pada saat proses pembelajaran. Teknologi berperan sebagai pengganti fisik seseorang yang diharapkan hadir dalam proses pembelajaran. 

C. Fungsi serta Manfaat Teknologi dalam Pembeelajaran
a) Fungsi Teknologi dalam Belajar
Teknologi memilliki tiga fungsi / manfaat utama yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran, yaitu :
a. Teknologi berfungsi sebagai alat (tools), dalam hal ini tik digunakan sebagai alat bantu bagi pengguna (user) atau siswa untuk membantu pembelajaran, misalnya dalam mengolah kata, mengolah angka, membuat unsur grafis, membuat database, membuat program administratif untuk siswa, guru dan staf, data kepegawaian, keungan dan sebagainya.
b. Teknologi berfungsi sebagai ilmu pengetahuan (science). Dalam hal ini teknologi sebagai bagian dari disiplin ilmu yang harus dikuasai oleh siswa. Misalnya teknologi komputer dipelajari oleh beberapa jurusan di perguruan tinggi seperti informatika, manajemen informasi, ilmu komputer. Dalam pembelajaran di sekolah sesuai kurikulum 2006 terdapat mata pelajaran tik sebagai ilmu pengetahuan yang harus dikuasi siswa semua kompetensinya. c. Teknologi berfungsi sebagai bahan dan alat bantu untuk pembelajaran (literacy). Dalam hal ini teknologi dimaknai sebagai bahan pembelajaran sekaligus sebagai alat bantu untuk menguasai sebuah kompetensi berbantuan komputer. Dalam hal ini komputer telah diprogram sedemikian rupa sehingga siswa dibimbing secara bertahap dengan menggunakan prinsip pembelajaran tuntas untuk menguasai kompetensi. Dalam hal ini posisi teknologi tidak ubahnya sebagai guru yang berfungsi sebagai : fasilitator, motivator, transmiter, dan evaluator
b) Manfaat Teknologi dalam Belajar
Teknologi sangat bermanfaat, khususnya pada zaman globalisasi dan memasuki MEA saat ini. Teknologi dapat dimanfaatkan dalam segala bidang antara lain bilang pendidikan, ekonomi, sosial, pariwisata, budaya, dan lain sebagainya. Manfaat teknologi dalam belajar antara lain :
1. Mempermudah pembuatan media pembelajaran
2. Mempermudah penyampaian media pembelajaran yang disampaikan di kelas
3. Mempermudah guru dan siswa dalam pencarian sumber belajar lain selain melalui buku dan bahan ajar
4. Teknologi mempermudah dalam hal penyederhanaan materi yang akan disampaikan, materi dapat disederhanakan melalui bagan, grafik ataupun yang lainnya, tentunya memanfaatkan teknologi dalam pembuatannya.


BAB III
PENUTUP
 A. Kesimpulan
Teknologi pendidikan adalah sebuah cara untuk meraih tujuan pendidikan dengan cara menggunakan alat-alat teknologi yang dihasilkan manusia untuk membantu menumbuhkembangkan kreatifitas berfikir siswa dalam sebuah sistem pendidikan.
Teknologi memiliki peranan yang penting dalam belajar.Ketika pembelajaran terpusat pada guru, Teknologi berperan dalam mendukung penyajian pembelajaran. Disisi lain, ketika pembelajaran yang terpusat pada siswa, siswa akan sebagai pengguna media dan pemanfaat Teknologi untuk menyajikan hasil pemikiran, hasil penelitian dan lain sebagainya. Namun pada umumnya, peranan penting Teknologi terjadi pada saat pembelajaran terpusat pada guru.Salah satu peranan dari Teknologi adalah untuk melayani perubahan lingkungan pembelajaran. Teknologi akan membantu dalam penyajian media pembelajaran.
Secara garis besar, peran Teknologi dalam belajar antara lain :
1. Sebagai Peran Tambahan
2. Sebagai Pelengkap
3. Sebagai Pengganti
B. Saran
Keberadaan teknologi yang makin canggih dan beragam harus dimanfaatkan seluruh pihak untuk memajukan pendidikan di Indonesia. Guru harus melek teknologi agar kualitas guru di Indonesia mampu bersaing dengan tenaga pendidik dari luar. Guru yang berusia lanjut cenderung kurang memiliki motivasi untuk menguasai IT, namun hal tersebut dapat menjadi boomerang bagi dirinya sendiri, karena guru yang tidak menguasai IT akan dikatakan ketinggalan jaman, tidak mengetahui ilmu-ilmu, informasi atau teori-teori pendidikan yang terbaru, dan cenderung memiliki metode mengajar yang tidak disukai siswa, karena masih terlalu konvensional. Dengan menguasai teknologi, maka dalam pembuatan media pembelajaran akan mudah dan proses pembelajaran pun akan efektif, efektif dan menyenangkan.

Daftar Pustaka

Rosenberg. 2001. Pengembangan Pendidikan, Jakarta: PT Raja Grafindo Persada. 
Sadiman, Arief. 1984. Media Pendidikan Pengertian, Pengembangan dan
Pemanfaatannya, Jakarta: PT.Raja Grafindo Persada. 
Tilaar.2002. Membenahi Pendidikan Nasional, Jakarta: PT. Rineka Cipta. Jakarta
Nasution, S. 1982. Teknologi Pendidikan,Bandung: Temmars. 
Pidarta, Made. 1997. Landasan Kependidikan, Jakarta: PT. Rineka Cipta.